Alhamdulillah, semoga Allah Swt senantiasa memberikan kesehatan kepada kita semua sehingga kita bisa terus bergerak sampai hari ini.
ini kali keempat dilaksanakan makan-makan bareng anak muda di Gadang, Alhamdulillah semakin istiqomah. kegiatan ini dilakukan untuk memancing anak muda sekitar bisa ikut aktif belajar kompetensi. banyak anak muda sampai hari ini yang masih belum punya kompetensi, sehingga sahabat muda memfasilitasi anak muda untuk terus belajar.
dari mulai SD sampai SMA hadir di kegiatan ini, sekaligus memperkenalkan kompetensi yang ada di Rumah Relawan SM Malang, mulai hidroponik, kepedulian, dan lainnya. anak muda disini yang mulai SMA keatas bisa berlatih, bahkan di kegiatan pasar bahagia jumat pagi, anak-anak SD juga ikut membantu.
semoga kegiatan ini bisa istiqomah dan selalu diberikan kelancaran. sehingga semakin banyak anak muda yang bisa belajar kompetensi dan bermanfaat untuk masa depan mereka. Masyaallah.